Sekilas Info

SINERGITAS KORAMIL 06/TRIPE JAYA SERTA POS POLSEK TRIPE JAYA DALAM PENANGGULANGAN TANAH LONGSOR DI DESA PULO GLIME, KEC. TRIPE JAYA, KAB. GAYO LUES.

Oleh
13c06b3f-11fa-48fa-9fc2-6ca0f29ce667

Peningkatan curah hujan yang semakin tinggi dan terus menerus membuat kondisi tanah menjadi labil karena kondisi tanah tersebut tidak mampu menyerap air hujan yang turun melebihi dari pada batas normal, serta kondisi tanah yang tandus sehingga mengakibatkan terjadinya tanah longsor di Desa Pulo Gelime, Kec. Tripe Jaya, diperkirakan pada tgl 3 Januari 2021, pukul 00.30 Wib, sehingga menutupi badan jalan yan ditaksir sepanjang 30 Meter dengan ketinggian tanah dan lumpur mencapai 3 Meter.

Akibat terjadinya tanah longsor tersebut menyebabkan akses jalan lumpuh total sehingga menghambat aktifitas dari seluruh warga masyarakat dalam melakukan aktifitasnya, dimana jalan perlintasan tersebut merupakan jalan utama yang dimanfaatkan oleh seluruh warga masyarakat dalam melaksanakan kegiatannya serta sebagai penghubung dengan Desa desa yang berada di wilayah Kec. Tripe Jaya.

Dalam penanganan senentara untuk mengatasi tanah longsor tersebut, Danramil 06/Tripe Jaya (Kapten Inf Budiman Sitinjak) dan Danpos Polsek Tripe Jaya (Bripka Amar) serta dibantu oleh Pengulu serta warga Desa Pulo Gelime, segera mengambil langkah dalam mengatasi permasyalahan tersebut dengan mengkoordinasikan kepada PT. Lembah Alas, guna mendatangkan alat berat kelokasi, agar tanah dan lumpur dapat dibersihkan dari badan jalan tersebut.

Pada hari Minggu tgl 3 Januari 2021, pukul 15.30 Wib, alat berat yg dimaksud telah bekerja dilokasi tanah longsor untuk melakukan pembersihan jalan serta guna kelancaran arus transportasi bagi seluruh warga, dalam hal ini Babinsa serta Bhabinkamtibmas mengarahkan pengguna sepeda motor dan mobil agar menggunakan jalan alternatif sebanyak 2 jalur, agar dengan hati hati serta mengutamakan faktor keselamatan.

Dalam hal ini, Kapten Inf Budiman Sitinjak mengatakan, alat berat berupa greder telah bekerja dengan maksimal, namun cuaca dilokasi serta hujan yang masih turun, menjadi penghalang dalam membuka akses jalan tersebut, sehingga pembersihan untuk sementara dihentikan serta dilanjutkan pada hari ini Senin, tgl 04 Januari 2021, demi keamanan kita bersama serta lokasi ini tetap diawasi agar tidak ada warga yang mendekati lokasi tersebut, demikian udalam keterangannya.

Komentar

Loading...