Sekilas Info

Babinsa Bersama Warga Bersihkan Dan Perbaiki Gorong Gorong.

Oleh
ae6cd069-e33a-4597-95d9-1ae3ef0f69fd

Redelong, Minggu 22/11/2020 Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Bener Meriah pada Sabtu sore 21/11/2020 dan tersumbatnya gorong gorong serta parit menyebabkan air parit meluap di sertai batu ke badan jalan KKA tepatnya di desa Nosar Tawar Jaya, Bener Kelipah, Bener Meriah.

Babinsa Koramil 05/Permata Serda Junaidi bersama warga di bantu alat berat dari dinas terkait membersihkan gorong gorong yang tersumbat dan batu yang terbawa oleh air di badan jalan guna menghindari kecelakaan pada pengendara.

Komandan Koramil 05/Permata melalui Babinsa mengatakan, mendapat informasi dari warga bahwa di jalan KKA tepatnya di desa Nosar Tawar Jaya terjadi luapan air parit yang tersumbat, saya langsung berkoordinasi dengan kepala desa (Reje) untuk segera ke lokasi.

Dengan di bantu satu alat berat dari dinas terkait kami bersama sama membersihkan material yang terbawa air di badan jalan.

Alhamdulillah dengan di bantu alat berat pengerjaan gorong gorong bisa lebih mudah juga cepat selesai, sehingga bila turun hujan deras, gorong gorong dan parit tidak tersumbat serta berfungsi sebagai mana mestinya.

Kepada warga dan pengendara agar tetap mewaspadai musim penghujan, jangan buang sampah sembarangan, jaga lingkungan kita dan tetap patuhi protokol kesehatan. Pesannya

Komentar

Loading...