Sekilas Info

Babinsa Bantu Warga Mengecat Dan Membersihkan Rumah Ibadah

c3c729f5-d9a2-4153-b6fc-7498e0c7fd69

Pidie-Membantu kesulitan masyarakat sudah menjadi tanggung jawab seorang Aparat Teritorial, apalagi menjadi seorang Babinsa yang selalu berada diwilayah binaannya, sudah barang tentu jika diwilayahnya ada kegiatan sekecil apapun Babinsa harus terjun secara langsung untuk membantu.

Seperti yang dilakukan Serda Arifin, Babinsa Koramil 12/Sakti Kodim 0102/Pidie, membantu warga melaksanakan pengecatan Meunasah di Desa Cot Cantek Kecamatan Sakti Kabupaten Pidie. Senin (31/05/2021).

Menurut Serda Arifin. Kegiatan yang dilakukannya Ini sebagai wujud kepedulian Babinsa terhadap lingkungan serta perannya diwilayah binaan, untuk membantu masyarakat dalam pengecatan Meunasah agar lebih terlihat bersih dan rapih,” ujarnya.

Ia menambahkan. Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, diharapkan masyarakat akan lebih peduli lagi dengan kebersihan rumah ibadah, dengan selalu menjaga dan merawat bangunan tersebut, sehingga akan selalu terlihat bersih dan rapih, serta masyarakat merasa nyaman saat menggunakannya." imbuhnya.

Ditempat yang sama Yunus, salah satu warga yang hadir saat itu mengatakan. Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Babinsa yang telah membantu pengecatan dan pembersihan serta memberikan motivasi kepada kami.

Kami masih berharap kerjasama yang sudah baik ini akan tetap terus dijalin guna kepentingan bersama, dan semoga Bbinsa selalu diberikan kesehatan dan kemudahan didalam nenjalankan tugasnya." harapnya.

Komentar

Loading...